Kulonprogo – Seorang bocah berinisial AS (13) warga Duwet Banjarharjo Kalibawang sungguh mbeling (nakal, red). Pasalnya, bocah yang masih lugu ini berani nggondol sekarung gabah milik kakeknya, kemarin. Saking beratnya menggotong gabah, AS nekat ngembat sepeda onthel yang ditinggalkan di pinggir sawah saat pemiliknya tengah menuai padi.
Sebelum terjun ke sawah, pagi itu sekitar pukul 08.00 Ngasiman (35) meletakkan sepeda onthel jenis jengki miliknya di pinggir jalan Dusun Duwet. Setelah pekerjaannya selesai sekitar pukul 11.00, korban tidak melihat sepedanya di tempat semula. Saat itulah korban memutuskan untuk melapor ke Pak Dukuh.
Sepulang dari rumah Pak Dukuh, korban menduga kuat bahwa AS adalah pelakunya. Saat itu juga korban bergegas mengecek keberadaan sepedanya di rumah kakek AS, Murtijo (52). Bukannya mendapati sepedanya, korban justru dilapori Murtijo kalau AS baru saja kabur meninggalkan rumah setelah mengambil sekarung gabah dengan berat 25 kg.
Selidik punya selidik, akhirnya korban menemukan sepeda onthelnya digeletakkan begitu saja di samping rumah Mbah Warno (60) yang juga warga setempat. Kepada korban, Mbah Warno menuturkan bahwa AS tadi datang kerumahnya untuk menjual gabah seharga 70 ribu. Setelah mendapat uang, AS kemudian naik bus ke Muntilan. Setelah dilakukan pengejaran, SA akhirnya tertangkap di terminal Muntilan dan selanjutnya dilaporkan ke Polsek Kalibawang.
Yang menjadi ger-geran bagi warga, kenapa AS hanya menjual gabah yang harganya tidak seberapa. “Kalau emang niat maling, harusnya menjual sepeda ontel itu, jelas untung lebih banyak” kelakar warga yang tak mau disebutkan namanya. (leo)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar